Hashtag atau tagar akan memudahkan orang lain untuk menemukan topik yang relevan di media sosial. Berdasarkan penelitian yang dilakukan Simply Measured, postingan yang menggunakan hashtag dapat meningkatkan interaksi sebesar 12,6% lebih tinggi dibandingkan yang tidak menggunakan. Dengan manfaatnya ini, hashtag tentu dapat digunakan untuk meningkatkan brand awareness di media sosial.
Hashtag yang tepat akan membuat konten-konten Anda dilihat. Penggunaan yang optimal akan membantu Anda menjangkau lebih banyak orang di media sosial. Hal ini juga akan berpengaruh positif pada interaksi seperti like, komentar, hingga menemukan pengikut baru. Sebuah strategi pemasaran digital yang penting dan menghemat biaya. Lalu bagaimana cara yang efektif untuk meningkatkan brand awareness melalui hashtag?
Baca juga: Meningkatkan Engagement untuk Bisnis yang Lebih Baik
Lakukan riset dan buat rencana
Anda tidak bisa sembarangan dalam memilih hashtag untuk merek Anda. Coba lakukan riset dan cari tahu hashtag apa yang relevan agar brand awareness meningkat. Pilih yang sesuai dengan masing-masing karakteristik media sosial. Anda juga bisa memilih tagar khusus agar merek tetap stand out dan berbeda dengan para kompetitor. Selanjutnya, terapkan apa yang sudah Anda pelajari dari proses riset untuk membuat rencana konten yang menarik.
Buat challenge
Tantangan atau challenge memiliki kemungkinan besar untuk viral. Hal ini bisa diterapkan juga pada penggunaan hashtag. Buatlah tantangan menarik sehingga memiliki efek berantai yang bisa diikuti oleh lebih banyak orang di media sosial. Sertakan pula tagar yang tepat dan mudah ditemukan. Dorong audiens untuk membuat konten. Agar tantangan diikuti, Anda bisa melibatkan influencer atau memberikan reward jika audiens berhasil menyelesaikan tantangan tersebut.
Terapkan story telling
Konten story telling atau bercerita memiliki makna yang personal pada pengguna media sosial. Hal ini tentu akan meningkatkan interaksi Anda dengan audiens. Menggunakan kisah sebagai konten bisa jadi satu hal yang menarik perhatian mereka. Jangan lupa gunakan hashtag yang mudah diingat dan membuat mereka merasa menjadi bagian dari kisah tersebut.
Baca juga: 3 Tips Maksimalkan Instagram Stories untuk Bisnis
Gunakan hashtag populer
Tagar khusus yang unik memang bisa membedakan merek Anda dari kompetitor. Namun, tagar populer akan memudahkan orang lain untuk menemukan produk atau layanan Anda di media sosial. Coba ikuti topik apa yang sedang ramai dibicarakan di media sosial lalu memasukkan tagar populer yang relevan sehingga jangkauan Anda lebih luas dan brand awareness meningkat.
Hashtag juga berfungsi untuk memberikan pesan tambahan kepada audiens agar lebih mudah dipahami. Dengan demikian, penggunaannya perlu diperhatikan. Pilih kata yang tepat dan tidak berlebihan apalagi cenderung bermakna negatif. Selain itu, perhatikan pula jumlah hashtag yang Anda gunakan untuk setiap postingan agar tidak diblokir oleh Instagram. Umumnya Anda bisa menggunakan 5 hingga 9 tagar untuk setiap postingan.