More

    Pengusaha Bisnis Online Sukses dan Berpenghasilan Luar Biasa

    Strategi Internet Marketing – Tidak pernah ada kata terlambat untuk memulai sesuatu. Begitu pula dengan bisnis online. Di era pertumbuhan teknologi seperti saat ini, bisnis online menjadi salah satu bisnis yang banyak diminati masyarakat. Banyak bisnis online yang bermunculan di internet, mulai dari bisnis online yang menjual aksesoris murah, pakaian, rumah, bahkan saat ini kita bisa belajar secara online tentang bisnis, seperti Asianbrain.com, yaitu sekolah internet marketing milik Anne Ahira dan dari bisnis ini pula telah banyak pengusaha bisnis online yang berpenghasilan luar biasa.

    Lalu, siapa saja sih pengusaha bisnis online sukses dan berpenghasilan luar biasa itu?

    1. Anne Ahira

    Anne-Ahira---AsianBrainYang pertama ada perempuan kelahiran Bandung tahun 1979 yang telah menorehkan banyak prestasi. Anne Ahira, namanya mungkin sudah tidak asing lagi bagi kalian yang sering berselancar di dunia internet. Meski banyak yang meragukannya dan menyebutnya sebagai penipu, namun ternyata banyak prestasi yang telah diraihnya. Pada tahun 2005 Anne Ahira mendirikan sekolah internet marketing yaitu Asianbrain.com. Selain sebagai online marketer pertama di Indonesia yang bereputasi internasional, Anne Ahira juga merupakan pendiri elite time international, yaitu sebuah sistem pemasaran produk internet yang anggotanya tersebar di 84 negara. Soal penghasilan? Jangan ditanyakan lagi berapa jumlahnya, haha.

    1. Budiono Darsono

    Budiono-Darsono---DetikAnda sering membaca berita di Detik.com? Kalau iya, maka Anda harus tahu siapa pendiri portal berita Detik.com itu. Yup! Budiono Darsono, wartawan senior yang lahir di Semarang, 1 September 1961 adalah salah satu pendiri portal berita Detik.com. Dengan perkembangan Detik.com saat ini setelah diakuisisi oleh CT.Corp pada tahun 2011 sebesar Rp.540 Milliar, tentunya akan menambah nilai dari detik.com sendiri.

    Slogan yang perlu ditiru dari semangat detik.com adalah ” Kenapa tunggu besok kalau detik ini juga anda sudah tahu informasi?”

    1. Habibie Afsyah

    Habibie-Afsyah---Internet-MarketersBungsu dari 8 bersaudara ini meskipun memiliki keterbatasan fisik, rupanya tidak membuatnya patah semangat. Berkat kasih sayang dan perhatian sang ibu kini ia menjadi seorang tokoh bisnis online yang sukses berbisnis online lewat amazon.com. Habibie juga sering menjadi trainer di seminar Eprofitmatrix bersama Suwandi Chow. Selain menjadi pengusaha sukses, rupanya Habibie telah menerbitkan sebuah buku berjudul ‘Kelemahanku adalah Kekuatanku Untuk Sukses.’

     

    1. Andrew Darwis

    Andrew-Darwis--KaskusJika Anda tahu kaskus.co.id, maka Anda juga harus tahu bahwa Andrew Darwis adalah pendiri situs komunitas terbesar di Indonesia yang juga menjabat sebagai Chief Technology Officer (CTO) PT Darta Media Indonesia. Konten Jual Beli (FJB) dan Lounge adalah tempat terfavorite paling banyak dikunjungi oleh kaskuser.  Dalam sehari saja, puluhan ribu daftar barang yang masuk ke FJB. Obsesinya, dalam pengembangan bisnis online-nya adalah terus mengembangkan content kaskus di Indonesia, sampai pada posisi orang luar negeri akan membeli content tersebut.

    1. Suwandi Chow

    Suwandi-Chow---TipsSaktiSelain menjadi pengusaha bisnis online yang sukses, ia juga sering menjadi pembicara di eprofitmatrix.com. Suwandi Chow juga dikenal sebagai online profit coach karena sangat ahli dalam mengkonversikan traffic yang datang ke website dan menjadikannya profit. Bisnis onlinenya bergerak di bidang konsultan website dan copywriting.

     

     

    Bagaimana, kawan digitizer? Apakah kalian semakin bersemangat membangun bisnis online dengan sederet strategi marketing yang jitu dan menghasilkan penghasilan luar biasa seperti nama-nama di atas? Seperti kata Habibie Afsyah “Kalau saya yang punya keterbatasan ini saja bisa, Anda juga pasti bisa! Kemandirian dan kesuksesan adalah kodrat Anda.”

    Salam digitizer,

    spot_img

    Latest articles

    Related articles

    spot_imgspot_img
    spot_img